Saya Frederick, selaku headteacher di preschool ini menyambut anda ke Little Explorers Preschool. Dengan latar belakang di psikologi pendidikan dan pengalaman saya mendampingi perkembangan anak-anak di Britania Raya , saya percaya bahwa masa kecil adalah masa yang sangat penting untuk seorang anak. Setelah melihat langsung bagaimana pedagogi yang baik dapat memaksimalkan potensi seorang anak, saya memiliki satu misi yaitu: mendirikan sekolah yang mempunyai standar pedagogi internasional. Dalam mewujudkan visi ini, saya berkolaborasi dengan ahli pendidikan di Indonesia yang memiliki pengalaman lebih dari 30 tahun.
Kami membawa kurikulum EYFS (Early Years Foundation Stage), sebuah metode yang saya yakini merupakan fondasi terbaik untuk anak usia dini dan mengadaptasikannya ke dalam budaya dan lingkungan Indonesia. Pendidikan bagi saya adalah tentang membangun karakter dan rasa percaya diri. Dengan kombinasi latar belakang akademis dan minat saya di dunia pendidikan, saya berkomitmen untuk menjadikan Little Explorers Preschool sebagai rumah kedua yang inspiratif, aman, dan berstandar global.
- Frederick William Utama, BSc (Hons), PGCE, M.Ed.